Polsek Jetis beri Pembinaan dan Penyuluhan Siswa Baru SMP Negeri 14 Yogyakarta
Pembinaan dan Penyuluhan digelar Polsek Jetis Polresta Yogyakarta kepada Siswa Baru pada Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMP Negeri 14 Yogyakarta, Senin (10/7/2023).
Aiptu Suwarso, S.H Panitbinmas Polsek Jetis didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Bumijo Aipda Danang Saputra menyampaikan materi Pembinaan dan Penyuluhan terkait Kenakalan Remaja, Penyalahgunaan Narkoba dan Tertib Berlalu lintas.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pegetahuan kepada siswa baru sehingga dapat menjadi bekal yang positif dan membentengi diri bagi anak didik kita, dengan harapan dapat menjadi generasi muda yang berguna dan tidak terjerumus ke arah yang negatif.
Aiptu Suwarso mengajak siswa untuk fokus dalam kegiatan pembelajaran di sekolah, tidak mengikuti aktifitas atau hal negatif lain dapat mengganggu proses pembelajaran. "Tekun belajar, patuh dan taat kepada Orang tua serta Bapak/ Ibu Guru", pungkasnya. (Humas Polsek Jetis)
Posting Komentar untuk "Polsek Jetis beri Pembinaan dan Penyuluhan Siswa Baru SMP Negeri 14 Yogyakarta"