Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Wakapolda DIY Pantau Vaksinasi Tahap2 Di Puskesmas Mantrijeron


Mantrijeron - Kunjungan Waka Polda DIY Brigjend Pol R.Slamet Santoso, S.H, S.I.K dalam rangka pemantauan pelaksanaan Vaksin tahap 2 (dua) di Puskesmas Mantrijeron. Jumat 04/06/2021.

Dalam kunjungan tersebut Waka Polda di dampingi oleh Kapolresta  Yogyakarta Kombes Pol Purwadi Wahyu Anggoro, S.I.K, M.H dan juga Kapolsek Mantrijeron Kompol Andi Mayasari P. S.I.K, M.M.

Setibanya di lokasi Waka polda di sambut oleh kepala Puskesmas Mantrijeron Drg.Eny Purdiyanti dan langsung meninjau pelaksanaan vaksin di Aula lantai 2 ( dua ) 

Pelaksanaan vaksin ini di berikan kepada masyarakat yang sudah terdata melalui RT/RW setempat dan di wilayah Mantrijeron pelaksanaan vaksin di pusatkan di Puskesmas kemudian waktunya di bagi dalam beberapa sesion untuk menghindari kerumunan saat menunggu antrian.

Kapolda juga memberikan arahan dan motivasi kepada para petugas puskesmas agar tetap semangat untuk kemanusiaan dalam memutus rantai penularan covid-19 dan juga berpesan kepada masyarakat yang sedang antri vaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan meskipun sudah di vaksin.

Dalam keterangannya Kapolresta menambahkan, kunjungan waka Polda ini untuk memastikan pelaksanaan vaksin di daerah dan agar Polri bersama unsur terkait bekerja sama saling mengisi dalam menangani covid-19 yang masih menjadi pandemi dan belum tahu kapan berakhirnya.

Posting Komentar untuk "Wakapolda DIY Pantau Vaksinasi Tahap2 Di Puskesmas Mantrijeron"